Hai semuaaaa!! dah liat belum windows terbaru!! yakni windows 10. nah kali ini saya akan menuliskan review dari beberapa orang yang tentunya telah mencoba windows 10, saya ?? kalo ane mah masih berencana untuk mengganti OS ane yang dulunya windows 7 premium trus bajakan lagi :p . uang ane gak cukup tong kalo mau beli windows 7 yang asli :p wkwkwkwkwk
Riviewnya kebanyakan memuji interface dari windows 10 ini, karena kembalinya tombol start atau grafisnya baguslah atau apalah, akan tetapi tidak hanya memuji ada juga yang mengkritik karena bug-nya. baiklah ini dia review dari beberapa orang.
Geoffrey A. Fowler - Wall Street Journal
Saya sudah mengujicoba Windows 10 dalam 3 bulan di komputer dan bahkan di laptop yang saya gunakan sehari-hari. Ini adalah pengalaman menggunakan PC terbaik sejak Windows XP. Penyebabnya adalah saya terasa familiar memakainya.
Menu Start sudah kembali dan semua aplikasi meluncur di view desktop standar. Pada dasarnya, jika Anda tahu bagaimana menggunakan Windows XP, Anda tidak akan memiliki masalah dengan Windows 10. Selain familiar, Windows 10 juga fresh.
Tom Warren - The Verge
Windows 10 sungguh menarik. Saya sekarang sudah jarang menyentuh MacBook Air saya karena kombinasi hardware bagus yang ada di Dell XPS 13 dan Windows 10 menyenangkan untuk digunakan. Adalah biasa dalam siklus Windows, ada versi buruk, kemudian versi bagus. Windows 10 adalah perbaikan hebat dari Windows 8 dan itu yang kita semua harapkan. Bagaimana dengan versi selanjutnya? Microsoft mengatakan takkan ada lagi. Ini adalah Windows terakhir dan Microsoft akan terus memperbaikinya di tahun mendatang. Jadi, bagian terbaik dari Windows 10 adalah berakhirnya siklus baik dan buruk tersebut.
Devindra Hardawar - Engadget
Windows 10 menghantarkan pengalaman memakai desktop terbaik dari Microsoft dan banyak hal lagi. Windows 10 juga OS tablet yang baik dan siap untuk menjadi OS di perangkat hybrid. Terlihat sebagai langkah signifikan di ranah mobile. Windows 10 juga membuat Xbox One konsol yang lebih berguna.
Senang rasanya merekomendasikan versi baru Windows tanpa ragu-ragu. Jika komputer Anda memakai Windows 7 dan 8, tidak ada alasan untuk tidak memanfaatkan tawaran upgrade gratis Microsoft. Dan jika, karena beberapa alasan, Anda punya komputer yang lebih lawas dari Windows 7, Windows 10 cukup baik dijadikan alasan membeli komputer baru.
Walt Mossberg - Recode
Versi hampir final yang saya ujicoba secara mengejutkan bermasalah. Khususnya, saya memiliki masalah dengan fitur baru Windows 10 yang paling seksi, yakni asisten pintar Cortana yang bisa diperintah suara, yang dimigrasi dari Windows Phone ke PC.
Tapi, beberapa fitur baru Windows 10 memang menjanjikan. Keseimbangan antara gaya baru dan lama terasa tepat di sini dan jika bug-nya dihilangkan, Windows 10 akan menjadi pilihan yang bagus bagi mereka para penyuka Windows.
David Pogue - Yahoo Tech
Anda akan sungguh menyukai Windows 10. Anda hampir pasti ingin upgrade ke Windows 10, terutama karena tersedia gratis. Tapi mungkin Anda belum ingin melakukannya besok. Saya menyarankan Anda menunggu 6 minggu. Dalam waktu itu, Microsoft akan menghilangkan kebanyakan bug-nya dan beberapa perusahaan software favorit Anda akan merilis versi yang kompatibel dengan Windows 10.
Jika Anda penggemar PC, Anda akan mengenali kalau Windows 10 itu mirip Windows 7, dengan Cortana dan beberapa fitur baru.
- via inet.detik.com
0 komentar: